Persib Bandung Tidak Main di GBLA Selama Putaran Kedua Liga 1

Stadion GBLA

BANDUNG, KABARDEWAN.COM — Persib Bandung tidak akan memainkan laga kandangnya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) selama putaran kedua Liga 1 2022/23. Laga melawan Persija, Rabu (11/1) lalu, merupakan pertandingan terakhir Persib di GBLA musim ini.

GBLA tidak menjadi kandang Persib di putaran kedua Liga 1 karena stadion ini, bersama Stadion Si Jalak Harupat, akan digunakan gelaran Piala Dunia U-20 pada Mei-Juni 2023.

Informasi yang dihimpun Kabar Dewan, selama putaran kedua Liga 1, Persib akan berkandang di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, dengan alternatif Stadion Pakansari, Bogor,

Jadwal laga perdana Persib di putaran kedua Liga 1 pun disebutkan akan berlangsung di Bekasi. Laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB) mencantumkan laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC akan berlangsung Senin, 16 Januari 2023, pukul 16.00 WIB, di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengonfirmasi, Persib hampir dipastikan tak akan menjadikan Stadion GBLA sebagai homebase di putaran kedua Liga 1 2022/2023.

“Untuk home base Persib berikutnya, kita sedang berusaha untuk bermain di stadion di Jawa Barat mungkin di Wibawa Mukti atau Pakansari di pertandingan berikutnya,” kata Teddy Tjahjono usai laga Persib vs Persija di Stadion GBLA, Senin, 11 Januari 2023.

Teddy belum bisa memastikan stadion mana yang akan digunakan Persib di putaran kedua, nanti. Pasalnya Persib memerlukan waktu untuk menimbang dan mendapatkan pilihan terbaik untuk tim Persib Bandung.

“Kita masih berusaha mendapatkan yang terbaik untuk bisa mendapatkan stadion untuk pertandingan berikutnya,” ujarnya dikutip laman Republik Bobotoh. (KD2)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *